Panduan Ilustrasi tentang Algoritma Genetika

An Illustrated Guide to Genetic Algorithm

  • Terdiri dari banyak solusi prospektif yang dimunculkan sekaligus
  • Setiap iterasi menyediakan kandidat untuk solusi yang lebih baik
  • Algoritma yang cepat dan efisien
Populasi, kromosom, genotype, fenotype
  • Populasi, kumpulan kemungkinan solusi
  • Kromosom, kemungkinan solusi
  • Genotype, elemen yang terdapat dalam kromosom
  • Fenotype, nilai darigenotype
  • Fungsi fitness, fungsi yang menentukan bobot setiap kromosom
  • Nilai fitness, nilai yang diperoleh dari hasil fungsi fitness
  • Decoding dan Encoding, dalam beberapa kasus, fenotype dapat diubah ke bentuk lain. Misalnya bilangan biner, real, permutasi, dan integer. Decoding dan encoding adalah proses mengubah satu bentuk ke bentuk lainnya.
  • Generasi, jumlah iterasi dalam proses algoritma genetika.

Tahapan-tahapan dalam Algoritma Genetika

Langkah-langkah dalam algoritma genetika
Represtasi kromosom
  1. Random Selection, memilih pasangan kromosom dari orang tua tanpa pengaruh dari nilai fitness. Sederhananya, hanya membangkitkan nilai random untuk memilih indeks dari kromosom orang tua.
  2. Tournament Selection, metode seleksi ini membuat seleksi berdasarkan nilai fitness. Penyeleksian dimulai dengan memunculkan beberapa nilai sebagai indeks untuk memilih beberapa prospek orang tua, kemudian dipilih kromosom orang tua dengan fitness terbesar.
  3. Roulette Wheel Selection, kegunaan dari metode seleksi ini berdasarkan probabilitas setiap kromosom. Ukuran proporsi dari kromosom di roulette wheel akan bervariasi tergantung nilai fitness. Penyeleksian dibuat dengan membangkitkan nilai random dari jarak semua nilai fitness.
Roulette wheel selection
  1. Generational. Menggunakan metode ini, kromosom baru dibuat sama dengan jumlah kromosom lama dan diakhir iterasi, populasi lama digantikan dengan populasi baru.
  2. Steady-state. Tidak seperti metode generational, dalam steady-state, jumlah kromosom baru tidak sama dengan kromosom lama, tetapi hanya satu atau dua. Kromosom baru akan menggantikan kromosom lama.
Generational vs steady-state
  • One point crossoverCrossover ini mengganti gen dari satu kromosom untuk membuat kromosom baru dengan satu titik persimpangan.
One point crossover
  • Multi-point crossoverCrossover ini mengganti gen dari satu kromosom untuk membuat kromosom baru dengan beberapa titik persimpangan.
Multi-point crossover
  • Uniform crossoverCrossover ini mengganti gen dari satu kromosom ke kromosom lain melalui setiap index berdasarkan probabilitas. Setiap gen mempunyai probabilitas seperti koin. Contohnya, jika kepala muncul maka akan diganti, dan jika ekor maka posisi akan tetap sama.
Uniform crossover
  • One point mutation
One point mutation
  • Multi-point mutation
Multi-point mutation
  • Swap mutation
Swap mutation
Tetap Terhubung dengan Kami
Share this
×